Perjuangan Ojol Demi Hidupi Anak Idap Kelainan Usus

Kesakitan, Bantu bayi ini Bisa Sembuh
Terkumpul Rp 78.446.772
Kebutuhan Rp 150.000.000
speaker
Semakin sering berdonasi , semakin melimpah pahalanya dan besar pula nilai manfaat yang bisa disalurkan.

Tentang Program

Tak ada kata menyerah di dalam pikiran bapak ojol ini, segala cara dan upaya ia lakukan demi anaknya, Kenandra (4) bisa melakukan pengobatan dan bisa sembuh.
Bermodalkan motor yang disewanya , Pak Basir menyusuri jalanan tiap hari hingga malam. Berharap ada orderan masuk untuk dirinya, agar rezeki yang didapatkan bisa dikumpulkan untuk berobat sang anak yang mengidap penyempitan usus (Hirschsprung) dan kesulitan untuk buang air besar.
Setiap orderan ia hanya mendapatkan upah 50 ribu/hari. Terkadang dalam sehari hanya 3- 5 orderan yang didapatkan bahkan pernah tidak mendapat orderan sama sekali. Uang tersebut harus digunakan bukan hanya untuk menabung pengobatan sang anak.
 Tapi untuk kebutuhan sehari-hari dan membayar hutang yang dipinjam ketika berobat.Pak Basir kini mulai resah, karena anaknya harus segera melakukan tindakan operasi kedua. Karena orderannya terkadang sepi dan hanya cukup untuk makan saja. Sedangkan Pak Basir juga harus membayar biaya sewa motor yang dipinjamnya.
Ia hanya berharap kelak nanti mempunya usaha yang pasti dan menetap agar semua kebutuhan bisa tercukupi. ‘’Agar tidak melihat lagi anak saya merasa kesakitan terus akan perutnya membesar dan menangis kesakitan’’, ujar Pak Basir.
#Pejuangkebaikan mari bersama sama wujudkan mimpi Pak Basir agar bisa hidup dengan layak dan 
menyambung hidup keluarganya serta pengobatan anaknya bisa terus berlanjut.
1. Klik "DONASI SEKARANG"
2. Masukkan nominal donasi
3. Pilih metode pembayaran (GO-PAY/BNI Syariah/BRI/BCA/Mandiri/DANA/ShopeePay)
4. Kamu akan mendapatkan laporan via email
5.Transfer sesuai 3 angka unik agar memudahkan sistem dalam pembacaan transaksi sehingga tepat akad.
Disclaimer:
Fundraising ini merupakan bagian dari Program kesehatan. Kelebihan donasi yang terhimpun digunakan untuk membantu penggalangan donasi penerima manfaat lainnya.
Info Selengkapnya Hubungi :
Admin (0813-1255-7811) / (0821-3211-5439)

Selengkapnya
disclaimer
Disclaimer:  Campaign ini adalah bagian dari program LAZ Rumah Yatim yang bertujuan untuk membantu para mustahik di Indonesia.

Fundraiser

anandayunika@hotmail.com

Ananda

Rp 321.058

4 orang berhasil diajak

Terhimpun
Bagikan Program

Berita Program

Program Dirilis

26 Jan 2023

Report Penyaluran Rumah Yatim Januari-Oktober 2023

11 December 2023

Bismillahirahmanirrahim

Terimakasih Kepada Para Pejuang Kebaikan yang telah memberikan titipan Donasinya. Alhamdulillah telah tersalurkan di beberapa program kami dari Disclaimer campaign ini, Rumah Yatim sudah melakukan penyaluran Program di 20 provinsi dengan rincian sbb:

Alhamdulillah, Jazakumullah khoiron katsiron kepada Para Pejuang Kebaikan atas titipan donasinya sehingga semakin banyak penerima manfaat yang terbantu.

Semoga Allah semakin perluas dan berkahkan rezeki kita, dengan menyalurkannya di Jalan yang Allah Ridhoi. Aamiin..

Selengkapnya

Bantuan Dana Kebijakan Untuk Kenandra Kembali Disalurkan

03 November 2023

Assalamualaikum kakak kakak #PejuangKebaikan, mau kasih info nih kak, Alhamdulillah Kenandra kini sudah dembuh total dari penyakit Hirschsprung yang diderita nya.

Masyaallah dengan adanya bantuan dari kakak kakak #PejuangKebaikan Kenandra bisa melakukan pengobatan dan bisa sembuh total.

Dan karena donasi yang terkumpul masih tersisa kini kami memberikan bantuan UMKM berupa 5 ekor domba, kandang dan perkengkapannya, kami memberikan bantuan UMKM agar bantuan ini bisa terus berkembang dan bisa memenuhi kebutuhan Kenandra kedepannya.

Terima kasih ya kak, sudah mau mambantu Kenandra, semoga apa yang telah kakak kakak berikan bisa menjadi pahala yang terus mengalir, Aamiin Allahuma Aamiin.

Selengkapnya

Bantuan Dana Kebijakan Untuk Riski Telah Tersalurkan!

14 August 2023

Assalamualaikum kakak kakak #PejuangKebaikan.

Masih ingat dengan kisah Kenandra ? bayi yang selalu merasa kesakitan karena mengidap kelainan usus?

Alhamdulillah Rumah Yatim Jawa Barat kembali menyalurkan bantuan untuk Kenandra nih kak, bantuan ini merupakan bantuan dana kebijakan dari sisa dana yang sudah disalurkan sebelumnya kak.

Kali ini kami memberikan bantun pempers, susu dan tisu, tak hanya itu, kami juga memberi bantuan uang tunai yang akan dipergunakan untuk untuk biaya berobat Kenandra kak.

Oh iya kak, kami juga mendampingi Kenandra untuk melakukan kontrol di RSHS Hasan Sadikin, dan kondisi Kenandra sudah mulai membaik dan sekarang Kenandra sudah bisa BAB normal kak.

Masyaallah betapa bermanfaatnya bantuan dari kakak kakak #PejuangKebaikan.

Terima kasih ya kakak kakak #PejuangKebaikan, semoga apa yang telah kakak kakak berikan bisa menjadi pahala jariah yang terus mengalir. Aamiin Allahuma Aamiin.

Selengkapnya

Bantuan Tahap Kedua Untuk Kenandra Telah Tersalurkan!

03 June 2023

Assalamualaikum kakak kakak #PejuangKebaikan. Masih ingat dengan kisah Kenandra? balita penderita kelainan usus yang ayahnya bekerja sebagai Ojol?

Alhamdulillah, Rumah Yatim Jawa Barat telah menyalurkan bantuan untuk Kenandra nih kak. Bantuan yang diberikan bantuan peduli sehat berupa uang tunai sebesar Rp.5.550.000,- yang akan digunakan untuk kebutuhan nutrisi, pempers dan biaya lainnya.

Oh iya kak, kini kondisi Kenandra sudah mulai membaik, Bantuan ini merupakan bantuan dari kakak kakak semua, tanpa bantuan dari kakak kakak #PejuangKebaikan bantuan ini tidak akan berjalan.

Alhamdulillah, terimakasih banyak ya kak, semoga apa yang telah diberikan untuk Kenandra menjadi pahala yang terus mengalir dan Allah gantikan dengan yang berlipat ganda. Aamiin Allahumma Aamiin.

Selengkapnya

Bantuan Untuk Kenandra Telah Tersalurkan!

15 March 2023

Assalamualaikum kakak kakak #PejuangKebaikan.

Alhamdulillah, Rumah Yatim Jawa Barat telah menyalurkan bantuan untuk Kenandra nih kak. Bantuan yang diberikan bantuan peduli sesama berupa uang tunai sebesar Rp.2.000.000,- untuk biaya berobat Kenandra.

Di usianya yag masi balita Kenandra mengidap penyempitan usus (Hirschsprung) dan kesulitan untuk buang air besar. Kenandra sudah pernah melakukan oprasi satu kali, namun dokter menyarankan agar Kenandra segera melakukan oprasi kedua, namun apa daya, ayah nya hanya bekerja sebagai ojek online, bahkan motor yang ia pakai adalah motor sewaan, sehingga penghasilan yang ia dapat dari ojek online harus ia bagi untuk kebutuhan sehari hari, biaya berobat kenandra dan biaya sewa motor, sedangkan upah yang ia dapat hanya 50 ribu perhari, itu pun jika ia mendapat orderan.

Kondisi Kenandra sekarang sudah mulai membaik dari sebelumnya, namun oprasi kedua juga harus segera dilakukan. Mohon doanya untuk kesembuhan Kenandra ya kak.

Bantuan ini merupakan bantuan dari kakak kakak semua, tanpa bantuan dari kakak kakak, ini tidak akan berjalan.

Alhamdulillah, terimakasih banyak ya kak, semoga apa yang telah diberikan untuk Kenandra menjadikannya pahala yang terus mengalir dan Allah gantikan dengan yang berlipat ganda. Aamiin Allahumma Aamiin.

Selengkapnya

Donatur

1300

Hamba Allah

Rp 28.027
8 bulan yang lalu
Bismillah semoga berkah. Semoga bermanfaat, sehat, dan selalu bahagia.

Hamba Allah

Rp 15.099
10 bulan yang lalu
Semoga lekas sembuh 🙏🏼 Tuhan Yesus sertai..

Hamba Allah

Rp 25.000
10 bulan yang lalu

Doa-doa #PejuangKebaikan

Aamin Kan dan bantu likenya

Empty