Donasi Jadi Aksi Pembuka Rezeki

Saatnya memuliakan, menyemangati, membersamai, mengedukasi dan membahagiakan mereka yang tetap semangat di tengah kesempitan mereka

Rp 32.131.357
terkumpul dari Rp 50.000.000
Terkumpul Rp 32.131.357
Donatur 471
Gotong royong dengan menyebarkan program ini.
Donasi Jadi Aksi
Memuliakan, Menyemangati, Membersamai, Mengedukasi dan Membahagiakan.
Saat ini masih banyak adik-adik kita para yatim, dhuafa dan santri penghafal Al-Quran yang hidupnya masih jauh dari kata layak. Tak seberuntung kita yang memiliki kehidupan serba ada dan berkecukupan. Melihat ini Rumah Yatim menghadirkan sebuah program bernama Donasi Jadi Aksi.
#donasijadiaksi merupakan inisiasi program turunan dari sedekah yang mana program ini akan membahagiakan dan memuliakan ribuan anak yatim, dhuafa dan santri penghafal Al-Qur'an.
Ternyata di pedalaman Banten masih banyak santri penghafal Al-Qur’an yang kebutuhan sehari-harinya belum tercukupi. Berbagai permasalahan yang ada di pondok pun kami temui. Seperti dalam 1 pondok mereka menggunakan 1 batang sabun mandi ramai-ramai, ada yang karena tidak bisa membeli shampoo mereka memilih keramas menggunakan sabun batang.
Program #donasijadiaksi di akhir tahun ini akan dimulai untuk adik-adik yatim, dhuafa dan santri penghafal qur’an. Dengan bantuan yang sesuai dengan kebutuhan mereka. Seperti para santri yang masih banyak memiliki stigma Santri Budug di pedalaman akan kami berikan bantuan berupa Personal Kyt atau kelengkapan mandi yang akan disalurkan serentak di 10 pondok pedalaman Banten dengan total 300 santri.
Mari menjadi bagian dari gerakan besar berbagi akhir tahun di #donasijadiaksi
Ayah Bunda dan Kakak InsyaaAllah bisa mengalirkan kebaikan untuk para yatim, dhuafa dan santri penghafal Al-Quran melalui program ini.
“Perumpamaan orang-orang yang menafkahkan hartanya di jalan Allah adalah serupa dengan sebutir benih yang menumbuhkan tujuh bulir, pada tiap-tiap bulir seratus biji. Allah melipat gandakan (ganjaran) bagi siapa yang Dia kehendaki. Dan Allah Maha Luas (karunia-Nya) lagi Maha Mengetahui.” (QS. Al-Baqarah:261)
Disclaimer;
  • - Donasi yang terkumpul di halaman ini akan disalurkan untuk memuliakan dan membahagiakan para dhuafa, anak yatim dan santri penghafal Al-Qur’an, serta dalam bentuk program kesehatan, program pendidikan, dan program-program lainnya yang mendukung para mustahik.
  • - Jika anda ingin donasi langsung bisa datang juga ke Kantor Cabang kami di 19 provinsi di Indonesia atau berdonasi dalam bentuk voucher yang bisa Anda beli melalui di gerai donasi kami yang ada di beberapa Mall.
  • - Untuk implementasi bantuan bisa di lihat secara rutin di Instagram @rumahyatim yah
  • 1. Klik "Donasi Sekarang"
    2. Masukkan nominal donasi
    3. Pilih metode pembayaran (GO-PAY/BNI Syariah/BRI/BCA/Mandiri/DANA/ShopeePay)
    4. Kamu akan mendapatkan laporan via E-mail
    5. Transfer sesuai 3 kode unik untuk memudahkan sistem dalam pencatatannya dan tepat sasaran dalam penyalurannya

    Info Selengkapnya Hubungi :
    Admin (0813-1255-7811) / (0821-3211-5439)
16 Dec 2022

Program Dirilis

23 February 2024

Sedekah Santri Darimu Sudah Kami Salurkan, Terimakasiiih!

Minggu (18/2) tim relawan Rumah Yatim melakukan perjalanan sekaligus kunjungan assessment wilayah ke pelosok Banten, tepatnya ke Kecamatan Cikeusik, Kabupaten Pandeglang Banten. Kunjungan 4 hari 3 malam ini bermaksud dalam rangka melakukan silaturahmi kepada relawan dan melihat kondisi terkini warga masyarakat yang sudah menerima bantuan dari Rumah Yatim terutama anak santri dan pondok pesantren yang jika di total tidak kurang dari 119 bangunan Ponpes di pelosok Banten di renovasi oleh donasi yang telah dititipkan kepada Rumah Yatim sejak tahun 2020 hingga saat ini.

Selain melakukan silaturahmi, tim relawan juga sekaligus melakukan proses assessment untuk persiapan program Ramadhan yang insyaaAllah kami pun tetap berkontribusi untuk pelosok Banten ini.

"Tadi sudah keliling-keliling ke beberapa Ponpes dan kita cek juga kesiapan mereka dalam menyambut Ramadhan seperti apa. Dan memang rata-rata disini untuk makan berbuka dan santap sahur hanya daun dangdeur, daun singkong dan daun-daun yang mereka temui di kebun " ucap Yusica, relawan Rumah Yatim.

Selain itu, maksud kedatangan relawan ke Cikeusik adalah untuk memberikan bantuan berupa perlengkapan alat mandi untuk para santri di ponpes. Bantuan ini diharapkan bisa memfasilitasi para santri untuk bisa lebih bersih dan menjaga kebersihan mulai dari diri pribadi dengan Hygiene Kyt yang tidak boleh dipakai bareng-bareng.

Sebanyak 60 bantuan perlengkapan alat mandi ini diserahkan oleh tim relawan kepada 2 Ponpes disana. Senyum kebahagiaan terpancar dari wajah mereka dan berulang kali mendoakan kebaikan bagi relawan dan para donatur yang telah menitipkan sedekahnya melalui Rumah Yatim.


Takkan terpatahkan semangat juang dalam beribadah terutama jika berbicara tentang membantu sesama melalui sedekah. Semangat berbagi till Jannah. Terimakasih #PejuangKebaikan karena donasi darimu menjadi aksi nyata bagi kami membantu mereka yang membutuhkan.

12 December 2023

Report Penyaluran Rumah Yatim Januari-Oktober 2023


Bismillahirahmanirrahim

Terimakasih Kepada Para Pejuang Kebaikan yang telah memberikan titipan Donasinya. Alhamdulillah telah tersalurkan di beberapa program kami dari Disclaimer campaign ini, Rumah Yatim sudah melakukan penyaluran Program di 20 provinsi dengan rincian sbb:

Alhamdulillah, Jazakumullah khoiron katsiron kepada Para Pejuang Kebaikan atas titipan donasinya sehingga semakin banyak penerima manfaat yang terbantu.

Semoga Allah semakin perluas dan berkahkan rezeki kita, dengan menyalurkannya di Jalan yang Allah Ridhoi. Aamiin..

14 July 2023

Ketemu Ibu Tangguh di Banten! Titip Sedekah dari kamu sekalian nih..


Terimakasih orang hebat, wanita tangguh yang rela blusukan demi 3 anak yang masih panjang dalam menempuh hidup. Masih terlalu berat bagi mereka dalam menggapai mimpi jika sang ibu tidak mendukung dan menghidupi mereka.

Ceritanya saat itu saya dan tim relawan Rumah Yatim lainnya akan bertolak ke Bandung setelah 4 hari kami agenda penyaluran dan monev di Banten. Masih di sekitaran Pasar Malingping, tetiba ketemu dengan ibu yang membawa karung rongsokan dengan menuntun kedua anaknya yang masih kecil.

Senyum ceria dan celoteh anak-anak ini ternyata menjadi penyemangat untuk ibu perantau dari Lampung ini. Satu jawaban yang membuat saya dan tim merasa sangat ingin membantu hingga kami pun menyerahkan bantuan Biaya Hidup berupa uang tunai, guna membantu kehidupan ibu dan anak-anaknya.

Begini jawaban dari beliau,

"Saya ga pernah malu untuk bekerja sebagai pemulung karena ini halal untuk saya sama anak-anak. Saya justru malu kalau saya diam dan nunggu bantuan dari orang-orang. Bagi saya itu justru mengajarkan anak saya untuk tidak mempunyai masa depan yang lebih baik dari saya," ucap ibu.

Sehat-sehat ya buuuuuu, semoga anak-anak ibu bisa mengangkat derajat Ibu dan menjadi pribadi yang berguna bagi sesama. Terimakasih #PejuangKebaikan.. Atas donasimu akhirnya hari itu mereka bisa pulang lebih awal dan santap makanan yang lebih enak.

04 February 2023

Gerakan Sedekah Santri Bantu Kebutuhan MCK di Pelosok Banten

Berita Penyaluran Sabtu 27 Januari 2023

Tim relawan Rumah Yatim telah menyalurkan paket personal kyt di 3 titik pondok pesantren di Cikeusik, Pandeglang, Banten.

Aksi kebaikan ini menjadi dampak bermanfaat untuk para santri yang mana sebelumnya banyak di antara mereka yang tidak bisa memenuhi kebutuhan MCK nya.

Jika di awal kondisi urgent mereka adalah tidak memiliki MCK maka setelahnya yang mereka butuhkan adalah perlengkapan mandi. Karena faktanya pemenuhan Personal Kit/Set Perlengkapan Mandi di pondok saat ini sangat tidak terpenuhi.

Dalam temuan tim di lapangan ada mereka menggunakan 1 batang sabun mandi ramai-ramai, ada yang karena tidak bisa membeli shampoo mereka memilih keramas menggunakan sabun batang. Bahkan kebutuhan pembalut untuk santriwati pun sering tak terpenuhi sehingga mereka lebih banyak memakai kain bekas jika datang periode bulanan mereka.

Harapannya dengan bantuan personal kyt berupa MCK ini bisa membantu para santri dalam menjaga kebersihan mulai dari diri pribadi sehingga stigma “Santri Budug” tidak lagi melekat pada kehidupan para santri ini.

Terimakasih kepada #PejuangKebaikan yang berkontribusi dengan donasinya sehingga bisa memberikan manfaat kebaikan kepada para santri penghafal Qur’an di pelosok Banten. Meskipun tak bertemu, kadomu telah sampai dan ciptakan senyuman di wajah mereka.

#DonasiJadiAksi

#GerakanSedekahSantri

Gotong royong sebagai fundraiser program ini.

Jadi fundraiser sekarang juga
Avatar of Hamba Allah

Hamba Allah

Sebesar Rp 10.000

Pada: 2 bulan yang lalu

Avatar of Hamba Allah

Ludy Hrp

Sebesar Rp 200.328

Pada: 4 bulan yang lalu

Avatar of Hamba Allah

Hamba Allah

Sebesar Rp 10.000

Pada: 4 bulan yang lalu

Avatar of Hamba Allah

Nn

Sebesar Rp 10.000

Pada: 4 bulan yang lalu

Avatar of Hamba Allah

Hamba allah

Sebesar Rp 100.000

Pada: 4 bulan yang lalu

Avatar of Hamba Allah

Ryan Adibagus Haryanto

Sebesar Rp 100.587

Pada: 4 bulan yang lalu

Insya Allah bermanfaat & berkah...

Ketentuan Program donatur rutin adalah anda akan memperoleh pemberitauan/ pengingat untuk berdonasi sesuai kesepakatan waktu dalam mengingatkan baik melalui no HP maupun email sesuai yang anda cantumkan.

Jadi donatur rutin sekarang juga

Fundraiser

Gotong royong sebagai fundraiser program ini.

Jadi fundraiser sekarang juga

Berita

16 Dec 2022

Program Dirilis

23 February 2024

Sedekah Santri Darimu Sudah Kami Salurkan, Terimakasiiih!

Minggu (18/2) tim relawan Rumah Yatim melakukan perjalanan sekaligus kunjungan assessment wilayah ke pelosok Banten, tepatnya ke Kecamatan Cikeusik, Kabupaten Pandeglang Banten. Kunjungan 4 hari 3 malam ini bermaksud dalam rangka melakukan silaturahmi kepada relawan dan melihat kondisi terkini warga masyarakat yang sudah menerima bantuan dari Rumah Yatim terutama anak santri dan pondok pesantren yang jika di total tidak kurang dari 119 bangunan Ponpes di pelosok Banten di renovasi oleh donasi yang telah dititipkan kepada Rumah Yatim sejak tahun 2020 hingga saat ini.

Selain melakukan silaturahmi, tim relawan juga sekaligus melakukan proses assessment untuk persiapan program Ramadhan yang insyaaAllah kami pun tetap berkontribusi untuk pelosok Banten ini.

"Tadi sudah keliling-keliling ke beberapa Ponpes dan kita cek juga kesiapan mereka dalam menyambut Ramadhan seperti apa. Dan memang rata-rata disini untuk makan berbuka dan santap sahur hanya daun dangdeur, daun singkong dan daun-daun yang mereka temui di kebun " ucap Yusica, relawan Rumah Yatim.

Selain itu, maksud kedatangan relawan ke Cikeusik adalah untuk memberikan bantuan berupa perlengkapan alat mandi untuk para santri di ponpes. Bantuan ini diharapkan bisa memfasilitasi para santri untuk bisa lebih bersih dan menjaga kebersihan mulai dari diri pribadi dengan Hygiene Kyt yang tidak boleh dipakai bareng-bareng.

Sebanyak 60 bantuan perlengkapan alat mandi ini diserahkan oleh tim relawan kepada 2 Ponpes disana. Senyum kebahagiaan terpancar dari wajah mereka dan berulang kali mendoakan kebaikan bagi relawan dan para donatur yang telah menitipkan sedekahnya melalui Rumah Yatim.


Takkan terpatahkan semangat juang dalam beribadah terutama jika berbicara tentang membantu sesama melalui sedekah. Semangat berbagi till Jannah. Terimakasih #PejuangKebaikan karena donasi darimu menjadi aksi nyata bagi kami membantu mereka yang membutuhkan.

12 December 2023

Report Penyaluran Rumah Yatim Januari-Oktober 2023


Bismillahirahmanirrahim

Terimakasih Kepada Para Pejuang Kebaikan yang telah memberikan titipan Donasinya. Alhamdulillah telah tersalurkan di beberapa program kami dari Disclaimer campaign ini, Rumah Yatim sudah melakukan penyaluran Program di 20 provinsi dengan rincian sbb:

Alhamdulillah, Jazakumullah khoiron katsiron kepada Para Pejuang Kebaikan atas titipan donasinya sehingga semakin banyak penerima manfaat yang terbantu.

Semoga Allah semakin perluas dan berkahkan rezeki kita, dengan menyalurkannya di Jalan yang Allah Ridhoi. Aamiin..

14 July 2023

Ketemu Ibu Tangguh di Banten! Titip Sedekah dari kamu sekalian nih..


Terimakasih orang hebat, wanita tangguh yang rela blusukan demi 3 anak yang masih panjang dalam menempuh hidup. Masih terlalu berat bagi mereka dalam menggapai mimpi jika sang ibu tidak mendukung dan menghidupi mereka.

Ceritanya saat itu saya dan tim relawan Rumah Yatim lainnya akan bertolak ke Bandung setelah 4 hari kami agenda penyaluran dan monev di Banten. Masih di sekitaran Pasar Malingping, tetiba ketemu dengan ibu yang membawa karung rongsokan dengan menuntun kedua anaknya yang masih kecil.

Senyum ceria dan celoteh anak-anak ini ternyata menjadi penyemangat untuk ibu perantau dari Lampung ini. Satu jawaban yang membuat saya dan tim merasa sangat ingin membantu hingga kami pun menyerahkan bantuan Biaya Hidup berupa uang tunai, guna membantu kehidupan ibu dan anak-anaknya.

Begini jawaban dari beliau,

"Saya ga pernah malu untuk bekerja sebagai pemulung karena ini halal untuk saya sama anak-anak. Saya justru malu kalau saya diam dan nunggu bantuan dari orang-orang. Bagi saya itu justru mengajarkan anak saya untuk tidak mempunyai masa depan yang lebih baik dari saya," ucap ibu.

Sehat-sehat ya buuuuuu, semoga anak-anak ibu bisa mengangkat derajat Ibu dan menjadi pribadi yang berguna bagi sesama. Terimakasih #PejuangKebaikan.. Atas donasimu akhirnya hari itu mereka bisa pulang lebih awal dan santap makanan yang lebih enak.

04 February 2023

Gerakan Sedekah Santri Bantu Kebutuhan MCK di Pelosok Banten

Berita Penyaluran Sabtu 27 Januari 2023

Tim relawan Rumah Yatim telah menyalurkan paket personal kyt di 3 titik pondok pesantren di Cikeusik, Pandeglang, Banten.

Aksi kebaikan ini menjadi dampak bermanfaat untuk para santri yang mana sebelumnya banyak di antara mereka yang tidak bisa memenuhi kebutuhan MCK nya.

Jika di awal kondisi urgent mereka adalah tidak memiliki MCK maka setelahnya yang mereka butuhkan adalah perlengkapan mandi. Karena faktanya pemenuhan Personal Kit/Set Perlengkapan Mandi di pondok saat ini sangat tidak terpenuhi.

Dalam temuan tim di lapangan ada mereka menggunakan 1 batang sabun mandi ramai-ramai, ada yang karena tidak bisa membeli shampoo mereka memilih keramas menggunakan sabun batang. Bahkan kebutuhan pembalut untuk santriwati pun sering tak terpenuhi sehingga mereka lebih banyak memakai kain bekas jika datang periode bulanan mereka.

Harapannya dengan bantuan personal kyt berupa MCK ini bisa membantu para santri dalam menjaga kebersihan mulai dari diri pribadi sehingga stigma “Santri Budug” tidak lagi melekat pada kehidupan para santri ini.

Terimakasih kepada #PejuangKebaikan yang berkontribusi dengan donasinya sehingga bisa memberikan manfaat kebaikan kepada para santri penghafal Qur’an di pelosok Banten. Meskipun tak bertemu, kadomu telah sampai dan ciptakan senyuman di wajah mereka.

#DonasiJadiAksi

#GerakanSedekahSantri

Donatur

Avatar of Hamba Allah

Hamba Allah

Sebesar Rp 10.000

Pada: 2 bulan yang lalu

Avatar of Hamba Allah

Ludy Hrp

Sebesar Rp 200.328

Pada: 4 bulan yang lalu

Avatar of Hamba Allah

Hamba Allah

Sebesar Rp 10.000

Pada: 4 bulan yang lalu

Avatar of Hamba Allah

Nn

Sebesar Rp 10.000

Pada: 4 bulan yang lalu

Avatar of Hamba Allah

Hamba allah

Sebesar Rp 100.000

Pada: 4 bulan yang lalu

Avatar of Hamba Allah

Ryan Adibagus Haryanto

Sebesar Rp 100.587

Pada: 4 bulan yang lalu

Insya Allah bermanfaat & berkah...

Donasi Rutin

Ketentuan Program donatur rutin adalah anda akan memperoleh pemberitauan/ pengingat untuk berdonasi sesuai kesepakatan waktu dalam mengingatkan baik melalui no HP maupun email sesuai yang anda cantumkan.

Jadi donatur rutin sekarang juga