Zakat Untuk Lansia Berdaya

Rp17.364.580
Terkumpul dari
Rp50.000.000
1142 hari lagi
speaker
Ayo!! Rutinkan donasi, agar pahalanya semakin berat

Cerita Penggalangan Dana

KARENA ZAKATMU RIBUAN LANSIA BISA BERDAYA DAN MELANJUTKAN HIDUP DENGAN LAYAK

Zakat dapat memiliki peran yang strategis dalam pemberdayaan ekonomi dan pengentasan kemiskinan umat di Indonesia. Selain disalurkan untuk kegiatan konsumtif, zakat juga dapat disalurkan untuk kegiatan produktif seperti membuat usaha/bisnis, mengikuti pelatihan profesional, dan lain- lain

Zakat produktif memiliki potensi besar untuk mengakselerasi peran zakat dalam meningkatkan taraf ekonomi para penerimanya dengan memberikan dukungan pada lansia lansia dhuafa

"Zakatmu Bisa Memberi Senyum Kebahagian Untuk jutaan dhufa hingga plosok

Dalam pemanfaatan dana zakat ini bila digunakan dengan tepat dan maksimal maka permasalahan kemiskinan yang terjadi dapat tertangani. 

Selengkapnya

Berita Penyaluran

Program Dirilis

09 Mar 2022

Update Pendistribusian Bahan Pokok pada tanggal 14 Mei 2025

14 May 2025

Halo, #PejuangKebaikan,Terima kasih sudah terus membantu mereka yang membutuhkan, semoga Allah Lapangkan Rizkinya,Aamiin.

Izin kami menyampaikan update terkini dari dana Bahan Pokok yang di titipkan.

Alhamdulillah dana yang di titipkan melalui https://donasionline.id/zakatlansiaberdaya telah disalurkan Kepada 20 jiwa. Bantuan yang di berikan berupa Bahan Pokok. Bantuan ini di sampaikan ke beberapa daerah di antaranya Rumah Yatim warga prasejahtera di Komplek Pratista II, Antapani Bandung.

 Aisyah salah satu penerima bantuan mengucapkan “ Terimakasih banyak para #pejuangkebaikan yang telah membantu, kalian semua adalah pahlawan bagi kami rakyat miskin, semoga Allah SWT melimpahkan Rizkinya dan dipanjangkan Umurnya, Aamiin.”

Mari terus bantu para mustahik dengan Bahan Pokok kalian , melalui Klik link :

Selengkapnya

Update Pendistribusian Bahan Pokok pada tanggal 10 Februari 2024

10 February 2025

Halo, #PejuangKebaikan,Terima kasih sudah terus membantu mereka yang membutuhkan, semoga Allah Lapangkan Rizkinya,Aamiin.

Izin kami menyampaikan update terkini dari dana Bahan Pokok yang di titipkan.

Alhamdulillah dana yang di titipkan melalui https://donasionline.id/zakatlansiaberdaya telah disalurkan Kepada 25 jiwa. Bantuan yang di berikan berupa Bahan Pokok. Bantuan ini di sampaikan ke beberapa daerah di antaranya Rumah Yatim di Masjid Mujahidin, Jl.pendidikan, Kel. Sidokumpul, Kec. Paciran, Kab. Lamongan, Provinsi Jawa Timur.

 Ceuceu salah satu penerima bantuan mengucapkan “ Terimakasih banyak para #pejuangkebaikan yang telah membantu, kalian semua adalah pahlawan bagi kami rakyat miskin, semoga Allah SWT melimpahkan Rizkinya dan dipanjangkan Umurnya, Aamiin.”

Mari terus bantu para mustahik dengan Bahan Pokok kalian , melalui Klik link : 

Selengkapnya

Bantuan Biaya Hidup Rumah Yatim Hadir Menyapa Puluhan Keluarga Dhuafa di Dusun Bulus Lor Sleman

26 July 2024
gambar-headline

Bantuan biaya hidup disalurkan Rumah Yatim Cabang Yogyakarta di Dusun Bulus Lor, Desa Sardonoharjo, Kecamatan Ngaglik, Kabupaten Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta pada Kamis (18/7).

Sebanyak 80 keluarga dhuafa yang mayoritas bekerja sebagai buruh harian lepas menerima bantuan ini dengan penuh antusias.

"Alhamdulillah para penerima manfaat begitu antusias ketika menerima bantuan. Mereka mengatakan jika bantuan ini sangat membantu mereka dalam memenuhi kebutuhan harian," ujar Sri, salah satu relawan Rumah Yatim cabang Yogyakarta.

Ia menambahkan, penghasilan yang didapat oleh para penerima manfaat di bawah rata-rata. Untuk makan sehari-hari pun terkadang mereka kesulitan. Oleh sebab itu, bantuan ini layak bagi mereka.

Dirinya berharap, bantuan Rumah Yatim bisa memenuhi kebutuhan pokok mereka dalam beberapa hari ke depan. "Semoga bantuannya menjadi manfaat dan berkah bagi semunya," pungkasnya.

Selengkapnya

Rumah Yatim Jawa Barat Puluhan Masyarakat Miskin di Cinambo Program Kemanusiaan Bantuan Bahan Pokok

14 June 2024
gambar-headline

Lembaga Amil Zakat Nasional Rumah Yatim area Jawa Barat tidak pernah berhenti untuk melaksanakan kegiatan yang bermanfaat demi membantu masyarakat yang membutuhkan.

Pada Senin, (03/06/24) Lembaga Amil Zakat Nasional Rumah Yatim area Jawa Barat telah sukses menyalurkan program kemanusiaan bantuan bahan pokok pada masyarakat yang kurang mampu.

Tim relawan Rumah Yatim area Jawa Barat membagikan secara langsung paket bantuan bahan pokok ini dengan mengunjungi lokasi penyaluran di Jalan Cisaranten Wetan RT 01 RW 06 Kelurahan Cisaranten Wetan, Kecamatan Cinambo, Kota Bandung, Jawa Barat.

Sebanyak puluhan paket bantuan bahan pokok dibagikan untuk masyarakat sekitar wilayah tersebut guna untuk membantu memenuhi kebutuhan pokok sehari-hari mereka.

Puluhan penerima manfaat yang diantaranya ialah para ibu rumah tangga, buruh serabutan, tukang sampah dan lain-lainnya sangat bersyukur dan bahagia sekali bisa mendapatkan bantuan bahan pokok dari Rumah Yatim area Jawa Barat.

Semoga bantuan bahan pokok ini dapat bermanfaat bagi para penerima manfaat serta bisa menjadikan amal jariyah untuk para donatur yang telah membantu berbagi rezekinya melalui program ini.

"Perumpamaan orang-orang yang menginfakkan hartanya di jalan Allah adalah seperti (orang-orang yang menabur) sebutir biji (benih) yang menumbuhkan tujuh tangkai, pada setiap tangkai ada seratus biji. Allah melipatgandakan (pahala) bagi siapa yang Dia kehendaki. Allah Mahaluas lagi Maha Mengetahui." (Al Baqarah:261)

Ayo kita selalu dukung aksi kebaikan para relawan dan juga program-program yang ada di Rumah Yatim dengan memberikan infaq, sodaqoh serta tunaikan zakat di rumah-yatim.org silahkan klik tombol donasi.

Selengkapnya

Rumah Yatim Mataram Bantu Penuhi Kebutuhan Pokok Puluhan Mustahik di Kelurahan Pejanggik NTB

28 May 2024
gambar-headline

Lembaga Amil Zakat Nasional Rumah Yatim cabang Mataram telah menyalurkan program Kemanusiaan Bantuan Bahan Pokok pada Rabu, (22/05/24).

Tim relawan Lembaga Amil Zakat Nasional Rumah Yatim cabang Mataram menyerahkan secara langsung bantuan bahan pokok kepada puluhan mustahik di Kelurahan Pejanggik, Kecamatan Mataram, Kota Mataram, Provinsi Nusa Tenggara Barat.

Program kemanusiaan bantuan bahan pokok ini bertujuan untuk membantu meringankan beban para mustahik dan memenuhi kebutuhan pokok sehari-hari para mustahik.

Dengan jenis bantuan yang diberikan ialah berupa bahan pokok sehari-hari seperti sembako.

Puluhan mustahik sangat terbantu sekali dengan mendapatkannya bantuan bahan pokok dari Rumah Yatim cabang Mataram. Mereka pun sangat berterima kasih kepada tim relawan yang telah mendistribusikan bantuan ini dan kepada para donatur yang telah berbaik hati menyumbangkan rezekinya melalui program ini.

Semoga bantuan yang disalurkan dapat bermanfaat bagi puluhan mustahik serta menjadi amal jariyah bagi para donatur.

Dari Abu Hurairah ra, bahwa Nabi Muhammad SAW bersabda: “Tidak ada suatu hari pun ketika seorang hamba melewati paginya kecuali akan datang dua malaikat kepadanya dan salah satunya berkata; “Ya Allah berikanlah pengganti bagi siapa yang menafkahkan hartanya”, sedangkan yang satunya lagi berkata; “Ya Allah berikanlah kehancuran (kebinasaan) kepada orang yang menahan hartanya (bakhil)”. (HR. Bukhari – No. 1442 Fathul Bari) Shahih.

Ayo kita selalu dukung aksi kebaikan para relawan dan juga program-program yang ada di Rumah Yatim dengan memberikan infaq, sodaqoh serta tunaikan zakat di rumah-yatim.org silahkan klik tombol donasi.

Selengkapnya

Rumah Yatim Sumatera Utara Salurkan Program Bantuan Guru pada Puluhan Guru di Medan Sunggal

26 March 2024

gambar-headline


Pada Minggu, (24/03/24) Lembaga Amil Zakat Nasional Rumah Yatim Sumatera Utara turut menyemarakkan Festival Ramadhan 1445 H dengan menyalurkan Program Bantuan Guru.

Tim relawan Lembaga Amil Zakat Nasional Rumah Yatim Sumatera Utara menyerahkan secara langsung program bantuan guru kepada puluhan guru serta tenaga pendidik dari para mitra, yang telah berkolaborasi dalam memeriahkan Festival Ramadhan Rumah Yatim.

Bantuan ini diserahkan Tim relawan Laznas Rumah Yatim Sumatera Utara tepatnya di Manhattan Times Square, Jl. Gatot Subroto No.217, Kelurahan Sei Sikambing B, Kecamatan Medan Sunggal, Kota Medan, Sumatera Utara.

Festival Ramadhan ini dihadiri dan juga didukung oleh para Mitra Rumah Yatim Sumut, diantaranya yaitu Ponpes Darul Muchlisin, SASUDE (Sanggar Anak Sungai Deli), Honda ADV Nusantara, Pecinta Kilometer, Team Pemburu Poggsim Medan, Team Wolves, Team Kuproy Medan, Family of Bikers All Variants Medan, Biker Sultan Mah Bebas, GMM (generasi mio medan, Team Torabika, MPV (Medan Pointnya Variasi), Sahabat Bikers Indonesia, Sunmori Sumatera Utara, Sunmori Johor Maimun Sekitar, Sunmori Kita Sunggal, TST (Team Siap Tempur Medan), Ibnu Productions Company, GG Grafika

Dari Abu Hurairah radhiallahu'anhu berkata,: Rasulullah SAW telah bersabda, "Barang siapa yang bersedekah dengan sebutir kurma hasil dari usahanya sendiri yang baik (halal), sedangkan Allah tidak menerima kecuali yang baik saja, maka sungguh Allah akan menerimanya dengan tangan kanan-Nya lalu mengasuhnya untuk pemiliknya sebagaimana jika seorang dari kalian mengasuh anak kudanya hingga membesar seperti gunung." (HR.Bukhari no. 1321).

Semoga bantuan yang diberikan dapat bermanfaat dan menjadi keberkahan rezeki bagi para donatur. Aamiin

Ayo kita selalu dukung aksi kebaikan para relawan dan juga program-program yang ada di Rumah Yatim dengan memberikan infaq, sodaqoh serta tunaikan zakat di rumah-yatim.org silahkan klik tombol donasi.

Selengkapnya
Lebih banyak

Jadi Fundraiser

Yuk Jadi Fundraiser
Bagikan Program

Para #PejuangKebaikan

159

Hamba Allah

Rp100.000
6 bulan yang lalu

Eno

Rp20.000
1 tahun yang lalu

Hamba Allah

Rp10.678
1 tahun yang lalu
Semoga Allah segera mempertemukan saya dengan jodoh saya Amiin YRA

dinar

Rp50.425
1 tahun yang lalu

Hamba Allah

Rp300.950
1 tahun yang lalu

Hamba Allah

Rp10.000
2 tahun yang lalu

Doa-doa #PejuangKebaikan

Aamin Kan dan bantu likenya

Empty

disclaimer
Disclaimer:  Fundraising ini merupakan bagian dari penggalangan dana Rumah Yatim. Kelebihan donasi yang terhimpun akan disalurkan ke penerima manfaat program-program Rumah Yatim lainnya.